Telah dilaksanakan monitoring dan evaluasi program MBKM Mahasiswa UNSOED pada Pengadilan Negeri Purbalingga oleh dosen pembimbing program MBKM pada hari Rabu (12/06/2024). Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyerahan kenang-kenangan dari dosen pembimbing program MBKM Unsoed kepada Ketua Pengadilan Negeri Purbalingga yang turut dihadiri oleh Panitera dan Kasubbag Kepegawaian dan Ortala.
Selanjutnya, pada hari Jumat, (14/06/2024) dilaksanakan penarikan Mahasiswa Magang program MBKM pada Pengadilan Negeri Purbalingga. Terdapat 8 (delapan) orang mahasiswa yang telah menjalankan program magang MBKM pada Pengadilan Negeri Purbalingga selama 3 (tiga) bulan, mulai dari 14 Maret 2024 s.d. 14 Juni 2024. Acara tersebut dilaksanakan secara daring melalui Zoom yang dilaksanakan di Ruang Media Center Pengadilan Negeri Purbalingga.

