Pengadilan Negeri Purbalingga menyelenggarakan Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 1/6/2024.
Upacara diselenggarakan di halaman kantor Pengadilan Negeri Purbalingga Kelas IB, bertindak sebagai Pembina Upacara yaitu Bapak Wakil Ketua Pengadilan Negeri Purbalingga, Bapak Erwindu, S.H. dan bertindak sebagai Komandan Upacara yaitu Sdr. Abu Kusuma F.A, S.H.
Acara diikuti oleh segenap Hakim,Calon Hakim, ASN, PPNPN di lingkungan Pengadilan Negeri Purbalingga serta dihadiri oleh Hakim Pengadillan Negeri Surabaya, Bapak Rudito Surotomo, S.H., M.H., Hakim Pengadilan Negeri Bekasi, Bapak Suwanto, S.H,. dan Hakim Pengadilan Negeri Bale Bandung, Bapak Catur Prasetyo, S.H., M.H.
Masih dalam rangkaian acara Upacara Hari Lahir Pancasila 2024, Sekretaris Pengadilan Negeri Purbalingga Kelas IB, Ibu Baiti Harfiah, S.H. mewakili Pengadilan Negeri Purbalingga mengikuti undangan Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Alun-alun Kabupaten Purbalingga yang diikuti pula oleh segenap jajaran Forkompimda Kab. Purbalingga.