Berlokasi di Ruang Sidang Kartika Pengadilan Negeri Purbalingga, telah dilaksanakan rapat kedinasan periode bulan Oktober 2023 yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Purbalingga, Bapak Ayun Kristiyanto, S.H., M.H. Rapat tersebut diikuti oleh ibu/bapak Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Panitera Muda, Kepala Subbagian, Panitera Pengganti, Jurusita, Karyawan/ti, serta PPNPN Pengadilan Negeri Purbalingga.
Rapat dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne Mahkamah Agung RI, Yel-Yel, penyampaian laporan-laporan, pembinaan oleh Ketua Pengadilan Negeri Purbalingga, penyerahan reward dan ditutup dengan menyanyikan Mars Pengadilan Negeri Purbalingga dan Padamu Negeri.

