Pengadilan Negeri Purbalingga Kelas IB mengikuti Pendampingan Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Negeri di Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Semarang Tahun 2023 melalui Aplikasi Zoom Meeting.
Pendampingan tersebut sebagai bentuk tindaklanjut dari surat Dirjen Badilum No 135/DJU/OT.01.3/1/2023, tanggal 20 Januari 2023, Hal Penilaian Mandiri Pembangunan ZI dan Surat Badan Pengawasan MA RI No 282/BP/KP.02.1/2/2023 tanggal 22 Februari 2023, Workshop Pendampingan dan Evaluasi PMPZI Tahun 2023, berkenaan dengan diterbitkannya SE Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No 4 Tahun 2023, Tentang Pengusulan dan Evaluasi ZI 2023 dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi no 90 Tahun 2021 Tentang Pembangunan dan Evaluasi ZI menuju WBK dan WBBM di Instansi Pemerintah.
Kegiatan yang berlangsung di Ruang Media Center Pengadilan Negeri Purbalingga Kelas IB tersebut diikuti oleh Ketua Pengadilan Negeri Purbalingga, Panitera, Sekretaris, Hakim, Para Panitera Muda, Kasubbag serta Operator.

